Danrem 064/Maulana Yusuf Tutup Kegiatan TMMD 117 Kodim 0601/Pandeglang

Tidak ada komentar

 


Pandeglang, TF.com || Komandan Korem 064/Maulana Yusuf, Brigjen TNI Tatang Subarna secara resmi menutup kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 117 Kodim 0601/Pandeglang, Kamis (10/08/23).

Kegiatan upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 117 Kodim 0601/Pandeglang dilaksanakan di Lapangan alun-alun kecamatan Patia dihadiri oleh Kasrem 064/MY Kolonel Inf Nurkhan, S.E., M.M., Para Kasi Kasrem, Para Dandim jajaran Korem 064/MY, Wakapolres Pandeglang Kompol Andi Suwandi, S.H., M.B.L., M.H., Ketua DPRD Kabupaten Pandeglang Tb Udi Juhdi, S. E., Kadis DPMPD Bunbun Buntaran, S.Sos, Kasubsi Intelejen Kejaksaan Negeri Pandeglang, Muspika Kecamatan Patia, Para Kades se Kec. Patia dan Para tamu Undangan serta warga Masyarakat.

Mengawali sambutannya Komandan Korem (Danrem) 064/Maulana Yusuf menuturkan bahwa kegiatan TMMD merupakan program Lintas Sektoral untuk membantu mempercepat Pembangunan di daerah terutama di daerah pinggiran yang masih minim infrastruktur dan sulit dijangkau.

Oleh karena itu, saya mengajak Pemerintah Daerah beserta seluruh komponen masyarakat untuk terus bekerjasama dan bergotong-royong membangun daerah, guna mengatasi berbagai masalah dan tantangan yang dihadapi demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat secara merata, sehingga terwujud ketahanan wilayah dan tegaknya kedaulatan NKRI.

Saya berharap, kehadiran prajurit TNI di tengah-tengah masyarakat selama melaksanakan program TMMD dapat memberikan energi positif untuk lebih bersemangat membangun desa meraih kesejahteraan hakiki dalam berbagai aspek, baik fisik maupun non fisik.

Untuk itu, berbagai fasilitas fisik yang telah dibangun pada TMMD ke-117, agar dipelihara dengan sebaik-baiknya untuk kemaslahatan seluruh warga masyarakat, sekaligus dijadikan motivasi untuk melakukan pembangunan fasilitas lainnya secara mandiri dan berkesinambungan.

Danrem juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah membantu sehingga kegiatan TMMD ke-117 Kodim 0601/Pandeglang berjalan dengan lancar.

“Alhamdulillah semua pekerjaan pembangunan fisik dan non fisik 100 % terealisasi semua berkat kerjasama seluruh anggota satgas TMMD dan warga masyarakat sehingga kegiatan TMMD di kecamatan Patia dapat berjalan dengan baik, ”ucap Danrem.

Sementara itu, Komandan Kodim (Dandim) 0601/Pandeglang Letkol Inf Suryanto , S.A.P., mengucapkan terima kasih kepada anggota Satgas TMMD 117 dan semua pihak yang membantu penyelenggaraan TMMD khususnya warga desa Patia dan desa Babakankeusik kecamatan Patia yang terjun langsung membantu pelaksanaan kegiatan sehingga semua dapat berjalan dengan lancar.

“Sesuai rencana semua kegiatan TMMD baik itu kegiatan fisik berupa pengerasan jalan dan sasaran tambahan berupa renovasi mesjid serta kegiatan non fisik sudah 100% dilaksanan tepat waktu sesuai dengan rencana, ”ungkapnya.

Dalam kegiatan penutupan TMMD ke-117 Kodim 0601/Pandeglang, dilaksanakan juga kegiatan Bakti Sosial berupa pengobatan dan penyerahan sembako kepada warga kurang mampu serta kegiatan bazar murah dari Primkopad Kodim 0601/Pandeglang.

(TF002)

Tidak ada komentar

Posting Komentar